Kata-kata Bijak dan Mutiara Untuk Menyambut Bulan Ramadhan

Sebentar lagi memasuki bulan suci ramadhan, kata-kata “marhaban ya ramadhan” pun sering terdengar dan menghujani linimasa media sosial facebook, whatsapp, line, instagram, twitter, dan linimasa media sosial lainnya.

Tatkala ketika melihat kata-kata tersebut rasanya juga ingin menyambutnya dengan mengucapkan “selamat datang bulan ramadhan, selamat datang…”.

Bagaimana tidak, sebagai umat muslim bulan suci ini adalah bulan penuh berkah dan hanya 1 tahun sekali.

Kita rindu dengan bulan ramadhan dimana banyak orang menunggu azan magrib dan berbuka puasa setelah menahan hawa dan nafsu.

Maka dari itu kita harus menyambut bulan ramadhan ini baik itu dengan doa dan harapan ataupun dengan minta maaf.

Di sini telah menyediakan kata-kata selamat datang bulan suci ramadhan yang berisi doa dan harapan untuk teman, sahabat, pacar, rekan bisnis dan rekan kerja maupun keluarga.

Bisa digunakan untuk status, story dan caption di media sosial seperti facebook, tiktok, instagram dan twitter karena sebagian berisi singkat dan padat.

Kata-kata Menyambut ramadhan [year]

  • Matahari dan bulan berdzikir, angin bertasbih, tumbuhan dan hewan memuji keagungan-Mu. Semua menyambut datangnya Ramadhan, selamat datang bulan ramadhan.
  • Ramadhan segera tiba segerlah untuk: follow sabar, unfollow nafsu, add pahala, approve maaf, download sabar, upload kebaikan, upgrade iman, delete dosa.
  • Seiring terbenam mentari di akhir syaban, tibalah kini bulan ramadhan, pesna ini sebagai ganti jabat tangan, untuk mohonkan maaf dan kekhilafan. Marhaban ya ramadhan.
  • Tibalah kini bulan ramadhan, pesan ini sebagai ganti jabat tangan tuk memohon maaf dari kekhilafan mohon maaf lahir dan batin, marhaban ya ramadhan.
  • Perubahan diri memerlukan perjuangan bukan sekadar diam, dibulan ramadhan nanti adalah salah satu jalan yang bisa dilakukan untuk memicu perubahan, selamat datang ramadhan.
  • Kesabaran adalah obat terbaik dari segala kesulitan, upgradelah kesabaran itu mulai dari dini karena sebentar lagi ramadhan yang dirindukan telah datang.
  • Setitik salah jadi dosa, bulan penuh berkah segera tiba, mari tekun ibadah di bulan puasa nanti, selamat datang ramadhan yang telah kurindukan.
  • Mungkin telah menyisakan sebersit kenangan yang tak terlupakan di hari-hari itu, semakin memikirkan semakin rindu dengan hari-hari itu, waktu berjalan cepat tak terasa bertemu kembali dengan hari-hari itu, ramadhan adalah yang kurindukan selamat datang ramadhan.
  • Surya turun keperaduan, magrib pun tiba teriring azan, menandakan puasa wajib dibatalkan, dan bulan itu akan datang sebentar lagi, selamat datang bulan ramadhan.
  • Jika semua hari itu penuh akan berkah, maka hari jumat merupakan hari yang paling berkah, dan jika semua bulan itu penuh akan hikmah maka semua hikmah terdapat di bulan ramadhan. Marhaban ya ramadhan.
  • Ramadhan telah tiba, tiada keistimewaan yang aku dapatkan sebelum kata maaf untukmu teman memaafkan setulus hati.
  • 11 bulan banyak keluhan, 11 bulan banyak kebohongan, 1 bulan banyak kebencian, mari kita saling memaafkan, selamat berpuasa.
  • Buah duku buah rambutan, sangat mannis rasanya, aku sangat rindu bulan ramadhan, dan tak sabar segera menyambutnya.
  • selamat datang Ramadhan tamu mulia, semoga kami dapat memuliakanmu sebagaimana Rasulullah memuliakanmu, Marhaban Yaa Ramadhan.
  • Mengingat kata yang salah, hati yang berprasangka, janji yang terlupakan, sikap dan sifat yang menyakitkan, mohon maaf lahir dan batin. Marhaban ya ramadhan.
  • Bila ada kata terselip dusta, ada sikap yang membekas lara, dan langkah yang menoreh luka, semoga masih ada maaf tersisa dibulan ramadhan ini.
  • Sucikan hati dengan iman, dan taqwa, indahnya bulan suci karena penggandaan pahal, selamat bulan suci ramadhan, selamat berpuasa.
  • Puasa ditunaikan, dipeluk kemenangan, anugrah Tuhan rasa seribu bulan. Terima kasih tuhan sudah mempertemukan bulan ramadhan ini.
  • Bulan puasa datang, pikiran tenang, seperti berenang, hatipun senang. Welcome ramadhan.
  • Bulan suci tiba, marilah tingkatkan taqwa, kuatkan iman terhadap agama agar kita mendapat pahala.
  • Sambut ramadhan tahun ini dengan hati yang penuh suci, menuju kebadian yang hakiki dengan memperbanyak ibadah di siang dan malam hari.
  • Perkhusulah ibadah, perbanyak pahal berlimbah, supaya dosa musnah, dunia akhirat indah, kemarilah bulan ramadhan aku rindu padamu.
  • Ketika luruh senja dibekap malam, kulantunkan nada indah menjadi ukiran abzad yang kutata rapi kata-kata ini. Untuk memohon maaf lahir dan batin atas segala kata yang jurang berkenan. Dan selamat menyambut bulan suci Ramdhan.

Dengan contoh-contoh kata sambutan tersebut semoga kita semua benar-benar menjalakan puasa dan mengamalkan sunnah agar pahala kita makin banyak.

Jangan lupa saat ngabuburit juga ucapkan kata-kata ngabuburit, kata-kata sahur dan kata kata buka puasa untuk memeriahkan bulan puasa ini.

Semoga kita semua menang puasanya hingga sampai idul fitri dimana kita akan memeriahkan kemenangan kita di bulan suci ini.